Tips-tips Kesehatan Sehari-hari

Tips-tips Kesehatan Sehari-hari - Hallo sahabat Pentingnya Kesehatan, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Tips-tips Kesehatan Sehari-hari, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Gaya Hidup, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Tips-tips Kesehatan Sehari-hari
link : Tips-tips Kesehatan Sehari-hari

Baca juga


Tips-tips Kesehatan Sehari-hari

Tips-tips kesehatan mungkin telah banyak diketahui, tetapi seringkali diabaikan. Di tengah  berbagai aktivitas dan kesibukan sehari-hari yang menumpuk dan terus menerus kadang membuat badan terasa lelah.

Tips Kesehatan Tubuh dalam Aktifitas Sehari-hari :

Nah, tips-tips kesehatan berikut ini dapat dilakukan dengan mudah sehingga dapat Kalian terapkan di dalam aktifitas sehari-hari.

1.      Biasakan sarapan pagi sebelum beraktifitas

Hal ini penting, karena saat hendak melakukan aktifitas maka tubuh memerlukan energi untuk menyuplai tenaga pada tubuh dan otak. Apabila Kalian mengabaikan sarapan pagi tubuh akan terasa cepat lelah dan pikiran tidak dapat berkonsentrasi dengan baik.

2.      Makan secara teratur dengan makanan yang mengandung nilai gizi yang seimbang.

Berbagai zat gizi yang diperlukan tubuh seperti karbohidrat, protein, vitamin, mineral dan zat-zat lainnya harus terpenuhi dengan baik untuk menunjang aktifitas. Makan secara teratur juga berpengaruh pada kondisi tubuh agar organ tubuh dapat berfungsi maksimal.

3.      Cukupi kebutuhan air putih

Minum air putih sesuai kebutuhan tubuh sangat penting diperhatikan agar tubuh tidak kekurangan cairan (dehidrasi). Idealnya yaitu 1,5 liter per hari atau 7 sampai 8 gelas sehari. Selain untuk mengganti cairan tubuh yang hilang saat beraktifitas, minum air putih yang cukup juga akan mempengaruhi fungsi organ dalam tubuh

4.      Istirahat (tidur) yang cukup

Tidur merupakan istirahat terbaik untuk tubuh. Oleh karena itu tidur yang cukup sangat dianjurkan. Hal ini perlu diperhatikan karena dapat mempengaruhi sistem kekebalan tubuh. Dengan tidur yang cukup akan memberi waktu bagi sel-sel dalam tubuh untuk beregenerasi.

5.      Hindari Stres

Tips-tips kesehatan yang terakhir yaitu hindari stress. Stres dapat menurunkan sistem kekebalan tubuh seseorang. Berwisata mengunjungi tempat-tempat yang menarik atau sekedar menonton acara komedi dapat mengendurkan ketegangan otot syaraf. Menjaga pikiran tetap tenang dapat menghindarkan kita dari stress.

Tubuh dan pikiran Kalian akan terasa segar dan sehat ketika Kalian telah mempraktekan tips-tips kesehatan diatas. 


Demikianlah Artikel Tips-tips Kesehatan Sehari-hari

Sekianlah artikel Tips-tips Kesehatan Sehari-hari kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Tips-tips Kesehatan Sehari-hari dengan alamat link https://16ok.blogspot.com/2014/05/tips-tips-kesehatan-sehari-hari_16.html

0 Response to "Tips-tips Kesehatan Sehari-hari"

Posting Komentar